Entertainment

Sinopsis Film The Last Witch Hunter (2015), Sihir Era Modern

Merupakan film fantasi yang ditulis oleh Cory Goodman, Matt Sazama, dan Burk Sharpless. Serta salah satu film amerika yang mendapat ulasan tidak baik dari para kritikus film. Adapun sinopsis film The Last Witch Hunter (2015) adalah sebagai berikut.

Sinopsis Film The Last Witch Hunter (2015)

Film The Last Witch Hunter menceritakan tentang penyihir yang masih hidup di dunia modern tepatnya berlatar di Kota New York.

Pada berabad-abad yang lalu, seorang prajurit pemburu penyihir bernama Kaulder bersama kelompoknya telah membunuh ratu penyihir beserta antek-anteknya.

Namun sebelum kematiannya, sang ratu mengutuk Kaulder agar bisa hidup abadi seorang diri sehingga sejak saat itu Ia tidak bisa mati dan memutuskan hubungan dengan keluarganya.

Setelah berabad-abad lamanya, tepatnya di zaman modern. Kaulder adalah satu-satunya penyihir yang masih hidup untuk membunuh para penyihir jahat.

Sementara di lain sisi, terdapat beberapa orang yang mencoba membangkitkan ratu penyihir tanpa sepengetahuan Kaulder.

Setelah bangkit, ratu pun ingin membalaskan dendamnya kepada Kaulder. Lalu apakah Kaulder berhasil selamat dan membunuh sang ratu kembali?.

Baca Juga: Rekomendasi Film Fantasy Terbaik di Netflix!

Informasi Lainnya

GenreAksi, Petualangan, Fantasi
Pertama Rilis13 Oktober 2015
SutradaraBreck Eisner
Rating6/10
Durasi1 Jam 46  Menit
PemeranVin Diesel, Rose Leslie, Elijah Wood dan lainnya

Resensi Singkat Film

Meski alur cerita film ini cukup baik namun ada beberapa dialog yang sedikit mengganggu untuk disaksikan. Karena seolah-olah dialog tersebut hasil ketidak tahuan sutradara tentang apa yang harus dilakukan.

Walaupun kebanyakan aktor dalam film memainkan perannya dengan baik, namun ada beberapa juga yang sepertinya tidak cocok dengan film ini.

Selain itu, ada beberapa karakter dalam film yang sebenarnya tidak diperlukan namun hadir tanpa tujuan tertentu. Walaupun begitu, keseluruhan cerita film ini sangat bagus untuk sebuah fantasi meski karakter dalam film terkesan buru-buru.

Farhan Dentamayall

Orang yang sedang belajar menulis!.
Back to top button