Review dan Sinopsis Film Cinta Subuh, Penuh Pesan Religius

Berikut adalah review dan sinopsis film Cinta Subuh yang baru saja tayang di bioskop Indonesia.
Cinta Subuh adalah sebuah film drama yang diadaptasi dari novel karya Ali Farighi dengan judul sama.
Berikut review dan sinopsis film Cinta Subuh garapan sutradara Indra Gunawan, yang dibintangi oleh Dinda Hauw, Rey Mbayang, dan Roger Danuarta.
Baca Juga: Daftar Film Indonesia Terbaru 2022 yang Sudah Tayang!
Sinopsis Film Cinta Subuh
Menceritakan tentang Ratih yang diperankan oleh Dinda Hauw, Ia merupakan wanita cerdas sekaligus religius.
Angga, diperankan oleh Rey Mbayang adalah seorang pria yang mencintai Ratih. Sayangnya, Ia adalah orang yang jarang sholat tepat waktu.
Meski begitu, keceriaan, ketulusan, keunikan, dan pembawaan Angga mampu membuat Ratih membukakan hati untuknya.
Padahal sebelumnya, Ratih memiliki harapan untuk bertemu dengan pasangan yang soleh dan cerdas.
Kemudian saat Ratih bertemu dengan Arya Satria Negara yang diperankan Roger Danuarta.
Ia pun mempunyai harapan untuk memiliki pasangan yang didambakan.
Sebab Arya merupakan pria yang patuh dan taat kepada agama. Oleh sebab itu, Ia mendekati Ratih dengan cara yang berbeda dengan Angga.
Selain itu, Arya juga berprinsip bahwa satu-satunya cara untuk bersama Ratih adalah melalui pernikahan.
Disisi lain, Ratih meminta angga untuk sholat subuh tepat waktu, sayangnya Ia tidak melaksanakan permintaan itu dengan benar.
Pada akhirnya Ratih memilih untuk memutuskan hubungan mereka.
Lalu bagaimana kelanjutan kisahnya?
Baca Juga: 10 Rekomendasi Film Indonesia Terbaik Sepanjang Masa
Informasi Lainnya
Genre | Drama |
Pertama Rilis | 19 Mei 2022 |
Sutradara | Indra Gunawan |
Rating | 5/10 |
Durasi | 1 Jam 52 Menit |
Pemeran | Dinda Hauw, Roger Danuarta, dan Rey Mbayang |
Baca Juga: 7 Rekomendasi Film Horor Indonesia Terbaik Selama Ini
Resensi Singkat Film Cinta Subuh
Mempunyai pesan yang baik untuk sebuah film di zaman sekarang, dan tentunya sangat layak untuk ditonton.
Semua aktor memainkan perannya dengan sangat baik, komedi yang disajikan pun lumayan lucu.
Namun, menurut saya film ini mempunyai konsep cerita yang cukup sederhana dan pasti mudah ditebak.
Meski banyak sekali konflik rumit di dalamnya, tapi untuk saya hal tersebut tidak terlalu membuatnya menarik. Mungkin ini hanya masalah selera saja.
Intinya, film ini sangat layak ditonton karena memiliki banyak pesan moral, namun konsep ceritanya sangat sederhana.