Macam-Macam Teknik Pengambilan Gambar & Penjelasannya

Posbaru – Terdapat berbagai macam teknik pengambilan gambar dan sudut (camera angle) dimana setiap teknik dan camera angle memiliki fungsi dan ditujukan untuk kebutuhan tertentu. Adapun macam-macam teknik dan sudut pengambilan gambar beserta penjelasannya adalah sebagai berikut.
Teknik Pengambilan Gambar
1. Extreme Long Shot

Teknik ini mengambil gambar mencakup area sangat luas serta memasukan objek-objek di sekitar subjek, biasanya digunakan agar subjek terlihat agak kecil dan banyak digunakan untuk foto prewedding.
2. Long Shot

Merupakan teknik pengambilan gambar jarak jauh dimana pada subjek manusia, teknik ini memperlihatkan area seluruh tubuh tanpa terpotong frame dan fokus pada subjek.
3. Medium Long Shot

Hampir mirip dengan teknik sebelumnya namun pengambilan gambar hanya mulai dari lutut hingga kepala atau ruang yang diambil lebih sempit.
4. Medium Shot

Teknik ini dikenal juga dengan nama Mid Shot, dimana pengambilan gambar hanya beberapa bagian objek yang lebih rinci. Teknik ini berfungsi menampilkan secara rinci bagian tertentu atau misalnya salah satu bagian tubuh pada manusia.
5. Medium Close Up

Merupakan pengambilan gambar dengan bidikan jarak menengah dengan cakupan area lebih sempit untuk mempertegas gambar. Contohnya pengambilan gambar hanya sebatas dada hingga kepala jika mengambil gambar manusia.
6. Close Up

Biasanya digunakan untuk menampilkan identifikasi karakter atau wajah seseorang, sehingga pengambilan gambar akan lebih dekat pada objek manusia atau hanya sebatas bahu hingga kepala.
7. Big Close Up

Teknik ini hampir sama dengan teknik sebelumnya namun lebih sempit lagi, gunanya untuk menghasilkan efek dramatis sebab teknik ini mampu memperlihatkan kerutan wajah secara rinci dan jelas.
8. Extreme Close Up

Pengambilan gambar akan terpusat pada bagian tertentu secara rinci dan jelas, contohnya mata, hidung, alis, dan lain sebagainya. biasanya dilakukan menggunakan lensa makro.
Macam-Macam Sudut Pengambilan Gambar (Camera Angle)
1. High Angle, sudut pengambilan gambar berada tepat di atas objek.

2. Bird Eye View, pengambilan gambar dilakukan di atas dari ketinggian tertentu sehingga bisa menampilkan lingkungan yang luas.

3. Low Angle, pengambilan gambar dilakukan dari bawah objek.

4. Frog Level, pengambilan gambar dilakukan sejajar dengan permukaan tempat objek berdiri.

5. Eye Level, pengambilan gambar dilakukan sejajar dengan mata objek.

Demikianlah macam-macam teknik dan sudut atau camera angle beserta penjelasannya, semoga bermanfaat!.