Entertainment

7 Rekomendasi Film Action Comedy Terbaik Jarang Diketahui!

Posbaru – Film bergenre aksi-komedi atau Action Comedy. Menjadi salah satu pilihan yang tepat untuk menghabiskan waktu di hari libur kalian. Meski banyak film dengan genre ini, namun hanya ada beberapa rekomendasi film action comedy terbaik untuk di tonton.

Selain itu, nonton film action comedy dapat menghibur diri kita dari beban pekerjaan atau pelajaran. Sehingga pikiran menjadi lebih fresh, meski beberapa film tergolong tidak masuk akal. Namun itulah yang menjadi salah satu hal seru untuk di tonton dalam film bergenre action comedy.

Berikut Daftar Rekomendasi Film Action Comedy Terbaik Sepanjang Massa:

1. SPY

Rekomendasi film action comedy yang pertama ini rilis pada tahun 2015 lalu dan disutradarai serta ditulis oleh Paul Feig. Yang dibintangi oleh Melissa McCarthy, Jason Statham, Rose Byrne, Miranda Hart, dan masih banyak lainnya.

Film ini banyak mendapat pujian dari para kritikus film. Bahkan masuk dua nominasi penghargaan Golden Globe kategori “Film Terbaik – Musikal atau Komedi dan Aktris Terbaik dalam Film – Musikal atau Komedi untuk McCarthy.

SPY sendiri menceritakan tentang agen rahasia modern yang melacak keberadaan sebuah perangkat nuklir portable. Perangkat tersebut sebelumnya telah dicuri oleh seorang yang memimpikan kekuasaan.

2. The Nice Guys

Disutradarai oleh Shane Black dan ditulis oleh Black serta Anthony Bagarozzi. Film ini berhasil mendapat banyak ulasan baik dari para kritikus komedi terkenal. Aktris yang bermain dalam film ini diantaranya adalah Ryan Gosling, Russel Crowe, Mat Bomer dan lainnya.

Film yang rilis tahun 2016 lalu ini. Bercerita tentang seorang detektif swasta yang tengah berusaha memecahkan kasus hilangnya seorang gadis remaja.

Ketika menonton, kalian akan di suguhkan Los Angeles berlatar tahun 70-an, cerita industri porno, persekongkolan kriminal, hingga gerakan hippies Amerika. Dan tentunya banyak unsur komedi di setiap adegannya.

3. Hot Fuzz

Rekomendasi film action comedy yang ke tiga ini. Menceritakan tentang aksi seorang polisi yang baru saja di pindah tugaskan ke sebuah kota kecil. Uniknya, Ia dipindahkan ke sebuah kota yang damai bahkan hampir tidak ada aksi kriminal sedikit pun.

Padahal, sebelumnya Ia bertugas di Kota Besar yang penuh dengan para kriminal. Bahkan Ia sendiri adalah salah satu polisi yang sangat disiplin dan tidak menerima suap sepeser pun.

Setelah pindah tugas, Ia mempunyai partner baru yang sangat terobsesi dengan film polisi dan adu tembak. Namun sayangnya, skill dan berat badannya tidak memenuhi kriteria untuk hal tersebut.

Singkat cerita, Sang Polisi Disiplin menemukan sebuah sekte aneh di kota tersebut. Kemudian Ia pun berusaha mengungkapnya bersama sang partner yang kerjanya hanya nonton dan makan.

Rilis: 2007.

4. American Made

Rilis pada tahun 2017 lalu yang dibintangi oleh Tom Cruise, Domhnall Gleeson, Sarah Wright dan masih banyak lainnya. Film ini sendiri ditulis oleh Gary Spinelli dan disutradarai oleh Doug Liman.

American Made menceritakan tentang kisah hidup Barry Seal. Mantan Pilot TWA yang tengah menjalani misi CIA. Serta menjadi penyelundup obat untuk Kartel Medellin sekaligus bertugas sebagai informan DEA. Agar dirinya tidak di masukan penjara.

Baca Juga: Rekomendasi Film Action di Netflix!

5. Game Night

Sama seperti judulnya. Film ini menceritakan tentang sekelompok remaja yang rutin bertemu untuk malam permainan. Suatu ketika, mereka memainkan game seperti FBI, ketika permainan dimulai tiba-tiba sekelompok gangster menculik salah satu dari mereka.

Meski begitu, para remaja tersebut menganggap itu hanya permainan (tidak nyata). Tapi ketika salah satu dari mereka menembakan pistol. Ternyata itu pistol sungguhan. Lalu bagaimana kelanjutan ceritanya?.

Film ini rilis pada tahun 2018 lalu. Disutradarai oleh John Francis Daley dan Jonathan Goldstein, yang ditulis oleh Mark Perez.

humor, naskah, dan penampilannya. Plemons di nominasikan untuk Penghargaan Masyarakat Kritikus Film Detroit untuk Aktor Pendukung Terbaik.

6. 21 Jump Street

Film ini pertama kali rilis pada tahun 2012 lalu. Karena kesuksesannya, pada tahun 2014 munculah kelanjutan film ini dengan judul 22 Jump Street.

Baik film pertama maupun yang kedua. Sama-sama menceritakan 2 agen polisi yang menyamar menjadi pelajar. Bedanya film pertama di SMA (High School) sedangkan film kedua menyamar sebagai mahasiswa salah satu universitas.

Dalam film, penonton akan di suguhkan berbagai komedi berbalut aksi hingga kenakalan remaja berbau 18+. Bahkan terdapat sedikit drama seperti pengkhianatan dan lain semacamnya.

7. The Gentleman

Rekomendasi film action comedy terbaik sepanjang masa yang terakhir ini. Bercerita tentang Mickey Pearson, pebisnis terkaya di Inggris yang berencana menjual semua asetnya.

Aset yang akan dijualnya adalah, 12 kebun ganja rahasia sekaligus sistem penanaman, distribusi, hingga daftar pembelinya. Aset tersebut dijual kepada Matthew Berger seharga 300 juta USD.

Pearson menjual semua asetnya tersebut untuk menghabiskan sisa hidupnya bersama sang istri bernama Rosalind.

Meski begitu, masalah malah datang lebih banyak. Mulai dari serangan, pemerasan hingga suap-menyuap.

Film ini rilis pada tahun 2019 ditulis dan disutradarai oleh Guy Ritchie yang pengembangan ceritanya dilakukan bersama Ivan Atkinson dan Marn Davies.

The Gentleman merupakan salah satu film action comedy yang sangat menghibur. Bahkan penjualan film ini menembus angka 115 juta USD, padahal biaya produksinya hanya 22 juta USD.

Jadi bisa dipastikan bahwa film ini sangat layak untuk ditonton. karena saya sendiri sangat terhibur dengan jalan cerita yang tidak biasa.

Nah, itulah beberapa rekomendasi film action comedy terbaik menurut kami. Dari daftar di atas tadi, kira-kira manakah yang akan kalian tonton?.

Farhan Dentamayall

Orang yang sedang belajar menulis!.
Back to top button